Beroperasinya Gardu Induk, 2977 Masyarakat Bumi Dipasena Telah Menikmati Listrik PLN

Linkarutama.com – Dengan beroperasinya Gardu Induk Dipasena pada 16 Agustus 2020 lalu, kini masyarakat Bumi Dipasena telah dapat menikmati listrik. Gardu Induk Dipasena dengan kapasitas 60 MVA ini menjadi sumber tegangan listrik pada Jaringan Tegangan Menengah 20KV sepanjang 135kms, Jaringan Tegangan Rendah sepanjang 738 kms, serta 134 Gardu Distribusi yang terpasang di wilayah tersebut.

“percepatan pembangunan infrastruktur kelistrikan ini disambut baik oleh masyarakat, terhitung saat ini sebanyak 2977 pelanggan sudah menjadi pelanggan kami dan akan terus bertumbuh,” ucap Wilfrid Sahat P. Siregar selaku Manager PLN UP3 Kotabumi Lampung Utara, Senin (31/8/2020).

Jumlah masyarakat Bumi Dipasena yang telah memanfaatkan energi listrik dari PLN sebanyak 2977 pelanggan. Sebagai rincian 323 pelanggan Dipasena Abadi, 224 pelanggan Dipasena Agung, 374 pelanggan Dipasena Jaya, 338 pelanggan Dipasena Makmur, 550 pelanggan Dipasena Mulya, 543 pelanggan Dipasena Sejahtera, 428 pelanggan Dipasena Utama, dan 197 pelanggan Bumi Sentosa.

Selain itu, terdapat 161 tambahan pelanggan yang telah melakukan pembayaran pasang baru dan sejumlah 397 pelanggan yang saat ini pada tahap proses pemasangan. Dengan kapasitas daya yang terpasang bervariasi, yaitu 450 VA, 900 VA, 1300 VA, 2200 VA, 3500 VA, 6600 VA, dan 10600 VA.

Semoga dengan dioperasikannya Gardu Induk Dipasena ini, dapat mendukung produktivitas masyarakat Bumi Dipasena.

Selanjutnya, untuk kemudahan informasi dan layanan silakan menghubungi Contact Center di telepon (0721) 123, website www.pln.co.id, email [email protected], Facebook PLN 123, dan Twitter @PLN_123. Informasi jadwal pemeliharaan jaringan dapat dilihat di Facebook PLN Distribusi Lampung dan Instagram @plndislampung.

Demikian Siaran Pers ini dibuat sebagai informasi kepada seluruh pelanggan yang berada di Provinsi Lampung.(rls/her)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *