Babinsa Koramil 410-01/Panjang Monitoring Prosesi Pemakaman Jenazah di TPU Sukabumi

Linkarutama.com – Babinsa 410-01/ Panjang Kodim 0410/KBL Sertu Jayalita, memonitor tim evakuasi Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, dalam melaksanakan prosesi pemakaman jenazah salah satu warga Kota Bandar Lampung.

Prosesi pemakaman dilakukan sesuai dengan standar protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 yang bertempat di tempat pemakaman Umum (TPU )Tawakal Rahayu Kelurahan Sukabumi, Kecamatan Sukabumi Kota Bandar Lampung, Senin (19/4/2021).

Diketahui, jenazah merupakan seorang Pria yang merupakan Warga Kelurahan Sukabumu Kecamatan Sukabumi Kota Bandar Lampung, yang dinyatakan meninggal dunia pada hari Minggu, 18 April 2021 pukul 22.00 WIB, ujar Sertu Jayalita.

Prosesi pemakaman dilaksanakan pada hari ini, pukul 16.00 WIB dalam keadaan lancar dengan dihadiri keluarga/kerabat duka, pungkasnya.(rls/her)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *