Lnkarutama.com – Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Lampung Ibu Elvira Umihanni melakukan kunjungan ke PT Sungai Budi CV Bumi Waras di Telukbetung dalam rangka monitoring ketersediaan Stok Oxygen.
Kunjungan Kadis Perindag Provinsi Lampung didampingi Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri M.Zimmi Skil dan juga Kepala Bidang Bidang Kerjasama Pengawasan dan Pembangunan Sumber Daya Industri Siti Fatimah bersama panit 1 unit 2 Subdit 1 Idagsi Ditreskrimsus Ipda Sutomo dan Yulianto Kabid Pelayanan langsung mengunjungi PT Sungai Budi CV Bumi Waras pada Jumat (9/7/ 2021).
Kunjungan rombongan Dinas Perindag, bersama Polda Lampung dan Dinas Kesehatan Provinsi Lampung untuk monitoring ketersediaan Stok Oxygen di CV Bumi Waras langsung di sambut oleh Benny HW pimpinan pabrik CV. Bumi waras dan manager pemasaran Idris untuk melihat secara langsung pengisian Oxygen dan berkunjung langsung ke salah satu agen penyalur Devisi oxygen CV Bumi waras.
Dalam kunjungan tersebut didapat informasi bahwa pihak Bumi Waras Devisi oxygen sudah 4 hari tidak melayani pendistribusian untuk pabrik atau bengkel, ini kan lagi pandemi jadi penyaluran Oxygen agar dikhususkan untuk keperluan Rumah Sakit, klinik kesehatan dan konsumen/orang sedang sakit isoman yang membawa rujukan dari rumah sakit/dokter, ujar Benny HW pimpinan pabrik CV. Bumi waras didampingi dan Idris sebagai pemasaran CV. Bumi Waras di Telukbetung.
Dalam kunjungannya Kadis Perindag berharap agar stok oxygen Lampung terpenuhi dan mencukupi kebutuhan oxygen yang ada di wilayah Provinsi Lampung,
sekarang sudah di stop untuk distribusi pabrik/bengkel karena ini diprioritaskan untuk rumah sakit serta klinik kesehatan khusus penangan penderita
Covid-19, ujar Elvira Umihanni.
” Ya, monitoring ini untuk memastikan para distributor oxygen di Lampung hanya melayani untuk kebutuhan Rumah Sakit, klinik kesehatan dan (pasien yang terpapar Covid-19 (Isoman) serta membawa keterangan dari Rumah Sakit atau dokter,” kata Elvira Umihanni.(her)