Ketua TP PKK Riana Sari Arinal Puji Pemkab Lamtim Saat Kunjungi Desa Tegal Yoso Sebagai Desa Smart Village

Linkarutama.com – Kabupaten Lampung Timur mendapat pujian dari Ketua TP PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal, saat berkunjung.

Hal itu setelah Bupati Lamtim H. M. Dawam Raharjo, bersama Ketua TP PKK Kabupaten Lamtim Hj. Yus Bariyah Dawam dan Wakil Bupati Azwar Hadi serta Wakil Ketua TP PKK Lamtim Hj. Huzaimah Azwar, mendampingi Ketua TP PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal dalam kunjungan kerja ke Desa Tegal Yoso Kecamatan Purbolinggo. Kunjungan kerja tersebut tidak lain adalah untuk melihat langsung sistem teknologi informasi di Kantor Desa Tegal Yoso. Dalam kunjungan kerja di Kabupaten Lampung Timur, Senin (18/10/2021) kemarin.

Ketua TP PKK Riana Sari mendapat penjelasan dari Bupati Dawam. Ia mengatakan, Desa Tegal Yoso merupakan salah satu desa Smart Village di Provinsi Lampung.

“Dengan adanya Smart Village di Lampung khususnya Kabupaten Lampung Timur, Desa Tegal Yoso memiliki data yang sangat lengkap, ke depan harus dimanfaatkan untuk pembinaan.
Desa ini masuk dalam nominasi 10 Desa Terbaik Keterbukaan Informasi Publik Tingkat Nasional,” kata Bupati.

Dawam menambahkan, data-data yang tersaji di Smart Village sangat canggih, dimana segala data yang ada di Lampung ada.

Sementara itu, Ketua TP PKK Provinsi Lampung Riana Sari bangga dengan desa Smart Village Tegal Yoso, karena Ketua Pokja nya ketua tim penggerak PKK di desa ini maupun anggotanya itu ada semua datanya. Kemudian ibu-ibu juga yang mempunyai balita sudah terdata semua.

Karena itu, Riana Sari Arinal beharap ke depannya bahwa pembangunan di Indonesia khususnya di Lampung harus maju. Membuat Indonesia maju semua mulai dari Desa.

“Kita tahu Bapak Presiden sangat mengharapkan sekali bahwa pembangunan dimulai dari pinggir atau istilah Desa. Dana desa yang ada sekarang kalau menurut saya sudah sangat mencukupi. Ya mudah-mudahan amanah yang diberikan kepada Kepala desanya ini benar-benar terlaksana dengan benar dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk masyarakat,” demikian kata Riana Sari Arinal.(rls/her)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *