Dibuka Gubernur Arinal, Bupati Lamtim Dawam Rahardjo Hadiri Lampung Craft 2021

Linkarutama.com – Bupati Lampung Timur (Lamtim) M. Dawam Rahardjo didampingi ketua TP PKK Kabupaten Lampung Timur Yus Bariyah Dawam menghadiri kegiatan Lampung Craft 2021. Acaranya tersebut dibuka oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan Ketua Dekranasda Provinsi Lampung Riana Sari Arinal yang ditandai dengan pemukulan rebana, di Gedung Graha Wangsa Telukbetung Bandarlampung, Rabu (27/10/2021).

Diketahui, Lampung Craft 2021 akan berlangsung selama tiga hari yaitu pada 27-29 Oktober 2021

Event Lampung Craft ini juga menampilkan hasil karya kerajinan dari 15 kabupaten/kota se-Provinsi Lampung serta mitra binaan dari BUMN/Swasta yang ada di Lampung.

Bupati Dawam berharap ajang Lampung Craft ini dapat mengedukasi masyarakat Lampung, khususnya para pengrajin yang ada di Kabupaten Lampung Timur.

“Kepada para pengrajin saya dorong untuk terus meningkatkan kualitas dan mutu produk hasilnya, mulai dari desain, bahan/material serta teknik pengerjaan sehingga mampu bersaing dengan produk-produk di tingkat regional bahkan nasional,” ujar Bupati Dawam.

Untuk ke depan, lanjut Bupati Dawam, guna menghadapi tantangan yang ada, maka beberapa strategi yang akan kita lakukan antara lain adalah dengan mengoptimalkan manfaat melalui pengembangan jaringan usaha dan pemasaran dengan memanfaatkan teknologi informasi dan ekonomi digital, serta pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) Pengrajin.

“Selain itu, saya juga memberikan penghargaan yang tinggi kepada jajaran dekranasda Kabupaten Lampung Timur atas komitmen, kerja keras serta bangunan sinergi dalam upaya mendorong daya saing UKM pengrajin kita,” pungkas Bupati Dawam.(rls/her)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *