Ditabrak Dari Belakang, Wartawan Jadi Korban Penganiayaan Orang Tua Penabrak

Linkarutama.com – Ahmad Khusnul Redho (41) alias Ridho, warga Jalan Way Ketunjung, Kedaton, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, menjadi korban penganiayaan oleh seorang pria bernama David, bersama keluarganya, di Jalan Kolonel Makmun Rasyid, Kelurahan Way Urang, Kalianda, Minggu ( 2/1/2022) sekira Jam 17.45 Wib malam.

Dari laporan Polisi,
Akibat insiden tersebut korban menderita pecah bibir, anak korban yang luka di bagian mata kanan, dan kepala retak kemudian berobat ke RSUD Bob Bazar Kalianda. Korban kemudian melapor ke Polres Lampung Selatan.

“Saya sedang naik motor bonceng anak. Anak saya duduk di depan,” kata Ridho, melalui pesan WatsApp kepada sejumlah wartawan, Minggu malam.

Saat melintas di Jalan Kolonel Makmun Rasyid, Kelurahan Way Urang Kalianda, kata Ridho, tiba-tiba motornya di tabrak dari belakang, oleh motor yang dikemudikan seorang anak remaja (ABG-red).

“Saya sedang berkendara bersama anak saya, tiba-tiba ditabrak dari belakang oleh pengendara yang masih ABG. Saya tidak apa apa, anak saya mengalami luka disamping mata sebelah kanan dan mengalami retak, hasil dari rontgen,” katanya.

Kemudian, lanjut Ridho, anak tersebut menelpon orangtuanya. Tak lama datang ortunya bersama reka-rekannya memukul saya.

“Tiba dilokasi, tiba-tiba rekanya langsung memukul,” kata Ridho.(her)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *