E-Troopers Dukung Erick Thohir Bangun Kegiatan Sosial 88 Titik Di Lampung, Jawa Barat 1000 Titik

Linkarutama.com – Erick Thohir menyebut bantuan dari Yayasan E-Troopers telah menyasar di 88 lokasi di Provinsi Lampung.

Hal itu dikatakan Erick Thohir selaku Ketua Yayasan E-Troopers saat menggelar reuni relawan di Novotel Lampung, Minggu (30/1/2022).

Dalam sambutannya, Erick Thohir yang juga Menteri BUMN ini mengatakan bahwa E-Troopers merupakan yayasan sosial yang bertujuan membantu masyarakat mengatasi trauma akibat pandemi Covid-19 selama 2 tahun ini.

Saya sangat mengapresiasi masyarakat tangguh bergotong royong dan bermanfaat bagi masyarakat, tandasnya.

Sementara, Juru bicara E-Troopers Aisyah Ayu Nerindra saat ditanya kaitan dengan Capres 2024 mengatakan, jika bicara bagian dari pencalonan ya kita tunggu dari pak Erick, kalau kami (E-Troopers) sih kami apapun yang kak Erick butuhkan kita siap berangkat seperti nanti ke Jawa Barat di 1000 titik kami siap berangkat kita akan mendukung terus kak Erick, ujarnya.

” E – Troopers bukan hanya sosial biling spot spot tempat yang kita bangun akan tetapi sosial healing event kita buat pertandingan yang kita bangun ibu ibu seperti kegiatan UMKM dan menjalin silahturahmi dan dibantu titiknya kegiatannya.

Seperti, kegiatan olahraga Voli ball, taman bermain dan taman membaca sudah ada 88 titik di kota Metro, kota Bandar Lampung, Kabupaten Lampung Selatan , Kabupaten Lampung Tengah dan Kabupaten Tanggamus, jelasnya.

” Ya, kegiatan ini bukan di bawah BUMN dan bukan sumber dana dari pemerintah tapi kita mendapat dana secara pribadi pak Erick Thohir,” tegas Aisyah Ayu Nerindra.

menurutnya, Intermilan aja bisa di beli dan membuat lapangan dan pos ronda sebanyak 520 titik ya buat dia (Pak Erick) tentu bisa, kata dia.

” Ya, murni dari pak Erick dana kegiatan termasuk nanti yang di Jawa Barat ada 1000 titik,” kata Aisyah Ayu Nerindra.

Menurutnya, Provinsi Lampung ada 88 titik dan kami kami memanggil kak Erick Thohir biar mudaan karena disini semua para pemuda, tambahnya.

Kak Erick Thohir selaku Ketua Yayasan Erick Thohir maka sambutan saya tadi tentu mengucapkan selamat datang ke kampung halaman hadir di Novotel E- Trooppers Lampung datang untuk bertemu kami disini.

Saya mewakili E- Troopers Lampung mengucapkan terimakasih banyak dengan kak Erick Thohir atas bantuan dan support kita dalam melaksanakan dan menyebar 520 kebaikan di titik seluruh pulau Sumatera ini, pungkasnya.(her)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *