Sat Pol PP Provinsi Lampung Bersama Dir Samapta Polda Lampung Gelar Pelatihan Penanganan Unjuk Rasa Se-Kabupaten/Kota

Linkarutama.com – Dalam rangka meningkatkan kemampuan dan kompetensi anggota Satpol PP guna mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi pengamanan Pejabat dan Aset Pemerintah Provinsi Lampung, serta mengantisipasi terjadinya aksi unjuk rasa dari masyarakat atau kelompok masyarakat tertentu terkait kebijakan pemerintah, Satpol PP Prov. Lampung melalui Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) melaksanakan kegiatan Pelatihan Penanganan Unjuk Rasa selama 2 sejak tanggal 20 s.d. 21 September 2022.

Kegiatan pelatihan tersebut dilaksanakan di gedung Balai Keratun dan lapangan Korpri kantor Gubernur Lampung.

” Pelatihan ini guna meningkatkan kemampuan personil agar tampil dan terlatih,” kata Kepala Bidang Sumber Daya Manusia Sat Pol PP Provinsi Lampung Indra Sanjaya, S.STP, MPA, mewakili Kasat Pol PP M Zulkarnaen.

Menurutnya, metode pelatihan yang digunakan adalah secara hybrid, yaitu secara tatap muka dan daring melalui sambungan zoom meeting.

Diketahui di lokasi pelatihan, kegiatan dimulai dari laporan Ketua Pelaksana Indra Sanjaya, S.STP., MPA. dilanjutkan sambutan sekaligus membuka acara secara simbolis oleh Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Lampung M. Zulkarnain, M.Si.

Dalam sambutannya, Kepala Satpol PP Provisi Lampung M Zulkarnaen memberikan arahan serta dukungan terhadap pelaksanaan kegiatan pelatihan penangan unjuk rasa.

Dihadapan lebih dari seribu peserta, baik melalui tatap muka maupun saluran zoom, M Zulkarnaen mengapresiasi atas pelaksanaan kegiatan tersebut, mengingat semakin beratnya tantangan Satpol PP untuk dapat menjadi aparat yang Profesional, Humanis dan Berwibawa.

Kasat Pol PP M Zulkarnaen menambahkan bahwa, pelatihan hari pertama dilaksanakan dengan memberikan pembekalan teori kepada para anggota Satpol PP oleh beberapa perwira Direktotrat Samapta Polda Lampung yaitu AKBP Tri Hendro Prasetyo, S.H. selaku Kasubdit Dalmas Ditsamapta Polda Lampung beserta jajaran agar pada saat praktek dapat dengan mudah melaksanakan pelatihan simulasi di lapangan.

Lalu, kegiatan pelatihan yang dilakukan selama 2 hari ini, diakhiri dengan pelaksanaan simulasi di lapangan Korpri kantor Gubernur Lampung yang diikuti secara live oleh 45 anggota Satpol Provinsi Lampung, 30 anggota Satpol PP Kota BDL bersama dengan 45 anggota Dalmas dari Direktorat Samapta Polda Lampung, tandasnya.

Sementara, Aipda Dharma Putra, S.H. (Danton Dalmas 2 Kidalmas 3) dan Kompol Yohanes Goersil, S.H. (Kasi Nego Subditdalmas) dari Samapta Polda Lampung selaku intruktur lapangan memberi pembekalan tentang gerakan serta sikap-sikap dalam menangangi aksi unjuk rasa serta pembekalan bagi tim negosiator.

Diketahui, Pelatihan penanganan unjuk rasa yang dilaksanakan oleh Satpol PP Provinsi Lampung ini disiarkan secara langsung (live) oleh Dinas Kominfotik Provinsi Lampung melalui kanal youtube Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Lampung agar seluruh Satpol PP se-Provinsi Lampung bahkan se-Indonesia dapat menyaksikan dan memperoleh pengetahuan tentang penanganan unjuk rasa.(her)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *