Linkarutama.com – Yayasan Al Hikmah Bandar Lampung menghelat kegiatan pelepasan Akhirussanah, wisuda dan pelepasan kelas VI MI, kelas IX MTs,XI MA, kelas III Awaliyah dan III Wustho halaman lapangan Yayasan Al Hikmah Wayhalim Bandar Lampung, Sabtu (20/5/2023).
Yayasan Al Hikmah yang di dirikan Al Maghfurlah KH.Muhammaf Sobari (alm) selaku pendiri Ponpes dengan pimpinan Yayasan Al Hikmah Drs.KH.Basyaruddin Maisir, Kepala Madrasah Tsanawiyah Hj.Siti Masyithah.M.Pd, Kepala Sekolah Madrasyah Ibtida’itah Desi Supriani,S.Pd, Kepala sekolah Madrasah Aliyah Mukhtarudin,S.Pd dan M Isnaini,M.Pd, selaku Kabid Pendidikan Yayasan, melepas lebih dari 300 siswa didik.
Kegiatan Akhistussanah, wisuda dan pelepasan diawali dengan pembacaan doa, pembacaan kitab suci Alquran serta sisilah khodoroh dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian sambutan sambutan Kepala bidang pendidikan, Kepala Kepala sekolah serta mewakili orang tua siswa selaku wali murid maupun siswa sebagai perwakilan kelulusan berjalan penuh hikmat yang dihadiri pembina Al Hikmah.
Kepala Bidang Pendidikan Isnaini.M.Pd dalam sambutannya mengatakan, peserta didik baik santri, siswa siswi yayasan Al Hikmah agar terus terpacu memotivasi belajar dan terus belajar. Jadikan bekal pendidikan dasar yang didapat di Al Hikmah untuk menjaga akidah dan akhlaq mulia.
” Siswa dan siswi hari ini mereka telah purna di yayasan Al Hikmah ini tentu kita berharap agar anak anak kita dapat terus melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya yang lebih baik,” ucapnya.
Usai wisuda, tentunya ada yang anak anak harapkan agar kelak mendapatkan kesuksesan sebagai cita cita di kemudian hari.
” Kepada orang tua siswa, mohon maaf jika anak anak kita yang selama ini di titipkan di yayasan Al Hikmah ini ada kekurangan, semoga menjadi amal kebaikan kita semua,” kata dia.
Selanjutnya, kita tentu bangga ada siswa alumni kita yang diterima di UIN dan Itera, ini merupakan moment yang luar biasa dari alumni yayasan Al Hikmah menunjukan kehebatan dalam pendidikan, tandasnya.
Sementara, Pimpinan Yayasan Al Hikmah Drs.KH.Basyaruddin Maisir mengatakan, ucapan terimakasih tentu kami segenap jajaran yayasan Al Hikmah atas kepercayaan orang tua siswa kepada kami selalu pendidik dari Yayasan Al Hikmah.
” Kami bangga siswa kami dapat melanjutkan ke luar Lampung di Pulau Jawa dan kami akan membuka secara luas bagi siswa yang ingin kembali belajar di sini,” ucapnya.
Karena, kalian bisa bagi yang ingin tetap melanjutkan berada di yayasan Al Hikmah agar siswa tetap tinggal di pondok pesantren agar proses belajar menjadi lebih fokus demi kemajuan pendidikan.
” Ada anak kita yang almuni Al Hikmah ada yang menjadi Polisi, TNI dan ada juga yang menjadi wakil rektor di perguruan tinggi, ini patut kita syukuri,” kata dia.
Menurutnya, tinggal di ponpes tentu lebih terjamin karena ada pengawasannya, namun jika di tempat kost tentu tidak ada pembinaan bahkan pengawasan dari pihak kost.
Tahun ini Al Hikmah tingkat Tsanawiyah dan Aliyah sementara waktu belum bisa kita terima, Insya Allah tahun depan hanya bisa menerima bagi yang nyantri.
Untuk peningkatan pendidikan di Madrasah kedepan akan ditambah jam pendidikannya hingga pukul 22.000 Wib malam.
Jurusan Aliyah saat ini ada jurusan Tahbib dimana banyak pelajaran IPA, Bahasa Inggris, dan belajar kitab kitab.
Saat ini di yayasan Al Hikmah ada program anak yang masuk di kls X agar ada pembinaan yang diawali dengan wawancara agar setelah itu anak dapat menentukan langkah jenjang selanjutnya.
” Program ini dapat berjalan jika ada dukungan orang tua, ini semata agar terlihat minat dan bakat anak ke jenjang selanjutnya,” katanya.
Mewakili siswa MI Al Hikmah Kelas VI Luthfi Kurniawan mengucapkan, Alhamdulillah semua teman teman siswa kelas VI MI Al Hikmah sebanyak 50 siswa dinyatakan Lulus, semoga dasar pendidikan di Al Hikmah menjadi bekal Ilmu bagi kami selaku siswa.
” Terima Bapak Bapak, ibu guru kami, wali kelas kami yang selama ini telah sabar mendidik kami, menegur kami untuk selalu mengingatkan pentingnya belajar, semoga amal baik Bapak dan ibu guru menjadi berkah dan ladang amal,” harapnya.
Kami juga tentu tak akan melupakan pesan Ikrar kami sebagai alumni pondok pesantren Al Hikmah salah satu diantaranya wajib berbakti kepada kedua orang tua, singkatnya.(her)