Linkarutama.com – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi secara resmi membuka Taman wisata budaya Randu Mas, Pugung Rahardjo, Lampung Timur, Sabtu (27/11/2021).
Peresmian ini ditandai dengan penandatanganan batu prasasti dan pengguntingan pita sebagai tanda dibukanya Taman Wisata Budaya Randu Mas.
Usai diresmikan, Gubernur Arinal didampingi Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo dan Owner Taman Wisata Budaya Randu Mas meninjau lokasi Taman wisata tersebut.
Sebelumnya, kehadiran orang nomor satu di Lampung ini, sudah sangat ditunggu dan dinanti oleh masyarakat Lampung Timur yang akan berkunjung ke Taman wisata budaya Randu Mas.
Untuk diketahui, Pariwisata dan ekonomi kreatif merupakan prioritas visi misi pemerintah Provinsi Lampung.
Peresmian Taman wisata budaya Randu Mas ini diharapkan mampu membangkitkan sektor pariwisata Lampung.
Meskipun pandemi tengah melandai, Gubernur Arinal tetap mengimbau kepada para pengunjung untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.(*/her)