Ops Keselamatan Krakatau 2023, Ditlantas Polda Lampung Gelar Hunting Patroli Antisipasi Balap Liar Geng Motor

Linkarutama.com – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Lampung meningkatkan budaya tertib serta keselamatan dalam berlalu lintas, pada Operasi keselamatan Krakatau 2023 melakukan patroli dan pengamanan guna menghindari adanya aksi geng motor dan balap liar yang berlokasi di Jalan Soekarno Hatta PKOR Wayhalim Bandar Lampung, Sabtu (11/2/2023) malam.

Operasi Keselamatan Krakatau 2023 yang digelar serentak di seluruh Indonesia sudah memamsuki hari ke 5, Ditlantas Polda Lampung Lakukan Antisipasi kegiatan di malam Minggu dengan melakukan hunting dan Patroli di titik keramaian aktifitas masyarakat.

Patroli kali ini dilaksanakan mensasar daerah rawan guna menghindari adanya terjadi tindak pidana kejahatan.

Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di jalan raya tak lupa pula himbauan serta edukasi kepada masyarakat diberikan untuk sadar akan pentingnya keselamatan berlalu lintas.

Dir Lantas Polda Lampung Kombes Pol Medyanta S.IK., diwakili Wadir Lantas AKBP Muhamad Ali S.H.,S.IK., menjelaskan bahwa kegiatan yang dilaksanakan Ops Keselamatan Krakatau 2023 malam Minggu ini dilaksanakan dengan maksud untuk mencegah adanya aksi balap liar serta geng motor yang selama ini membuat resah masyarakat khususnya saat melakukan aktifitas di malam hari.

“Bahwa Kami melalui satgas Gakkum akan melakukan tindakan tegas jika masih ada yang masih berani melakukan aksi balap liar serta geng motor yang membahayakan,” tegasnya.(hms/her)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *