Linkarutama.com – Dalam kegiatan Basic Training LK I Sekretariat Hukum UBL, dr. Zam Zanariah, Sp.S, M.Kes menjadi narasumber Stadium Ganeral pada kegiatan acara Basic Training LK 1 Komisariat Hukum UBL yang mengusung tema peran “Kader HMI dalam Menghadapi Tantangan Pembangunan Masyarakat ” di Seketariat HMI Cabang Bandar Lampung, Selasa (18/7/2023) kemarin.
Dalam kegiatan acara pembukaan basic training HMI Komisariat Hukum UBL ini berlangsung sejak pukul 16.00 WIB – 17.00 WIB.
Tampak terlihat antuasisme para calon Kader yang berjumlah 10 orang ini sangat semangat, karna sebelum hari pembukaan ini, para calon peserta telah melaksanakan Maperca dan Screening.
HMI Komisariat Hukum UBL menyadari bahwa Kader HMI harus dapat menjawab tantangan di era modernisasi ini. Ada banyak hambatan yang perlu dipersiapkan untuk melewatinya.
Maka, pada acara pembukaan Basic Training HMI Komisariat Hukum UBL para pengurus menginisiasi agar dr. Zam Zanariah,Sp.S, M.Kes, dapat memberikan motivasi semangat berjuang untuk para calon kader.
“Ya, menjawab tantangan zaman adalah tugas kita bersama, kader HMI harus punya optismisme yang tinggi dalam memecahkan masalah, jangan berfikir kolot atau keterbelakangan, namun harus berkembang mencari peluang disetiap tantangan, cari ide kreatif dan tetap semangat,” kata dr.Zam Zanariah dengan penuh semangat dalam acara stadium general di acara Basic Training HMI Komisariat Hukum UBL yang memotivasi peserta.
Menurutnya, kekompakan dan kebersamaan untuk saling memberikan masukan masukan positif demi membangun suatu wadah organisasi adalah kewajiban bersama, tandasnya.
Diketahui, acara Basic ini akan dilaksanakan selama 5 hari, pada pembukaannya telah menghadirkan 40 kader HMI beserta tamu undangan yang turut hadir, formateur Ketum Ekonomi Unila, Ketum Darmajaya, Sekum Febi UIN, Sekum Syariah UIN, Ketum Husuludin UIN.(*/her)