Linkarutama.com – Komandan Kodim 0410/Kota Bandar Lampung, Kolonel Arh Tan Kurniawan S.A.P.,M.I.Pol, menghadiri kegiatan Deklarasi kampanye damai pilkada bandar lampung tahun 2024.
Selain Dandim, Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Abdul Waras S.I.K juga tampak menghadiri kegiatan yang berlangsung di Lapangan Kalpataru, Kemiling, Bandar Lampung, Selasa (24/9/2024).
Sejumlah Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Bandar Lampung juga hadir dalam acara ini.
Kedatangan kedua tokoh pimpinan TNI Polri di wilayah Kota Bandar Lampung itu, tidak lain untuk mendukung serta ikut berdeklarasi agar pelaksanaan Kampanye pada Pilkada serentak khususnya di wilayah Kota Bandar Lampung berjalan dengan aman, damai dan kondusif.
Sebagaimana disampaikan Apriliwanda, selaku Ketua Bawaslu Kota Bandar Lampung bahwa, acara Deklarasi ini untuk mewujudkan pilkada yang aman,damai dan bermartabat.
Menurut Apriliwanda, terciptanya Pilkada yang aman dan damai tak lain merupakan tanggung jawab bersama.
Lanjutnya, Deklarsi ini bukan sekedar simbolis namun sebagai wujud pembuktian kepada peserta kontestasi agar bisa menjadi tauladan
” Deklarasi ini bukan sekedar simbolis, melainkan sebagai pembuktian bagi paslon 1 dan paslon 2 untuk menjadi tauladan. Harapan kami, siapapun nanti yang terpilih bisa menjadi pemimpin sebenernya untuk membangun kota Bandar Lampung,” pungkas Apriliwanda.(*/her)