Cegah Penyebaran Covid-19, Babinsa Koramil 410-02/TBS Himbau dan Terapkan Prokes Di Pasar Tradisional

Linkarutama.com – Cegah terjadinya penyebaran dan penularan virus Corona (Covid-19) di pusat perbelanjaan tradisional, Babinsa Koramil 410-02/TBS Kodim 0410/KBL Serka Wardiono, memberikan himbauan kepada warga masyarakat untuk patuhi Protokol Kesehatan (Prokes) di Pasar Gudang Lelang, Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung.

Upaya pencegahan penyebaran dan penularan Covid-19 di Pasar Gudang Lelang tersebut, dilakukan bersama tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kota Bandar Lampung.

Dalam kesempatan tersebut, Serka Wardiono mengatakan, memberikan himbauan untuk patuhi Prokes di pasar ini, merupakan suatu upaya agar masyarakat yang beraktivitas di dalam pasar tidak terpapar Covid-19, ujarnya, Sabtu (13/3/2021).

Melalui himbauannya itu, diharapkan masyarakat dapat mematuhinya, sehingga apa yang menjadi harapan kami selaku petugas dapat berjalan dengan baik dan masyarakat terhindar dari penyebaran serta penularan Covid-19, pungkasnya.(rls/her)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *