Linkarutama.com – Babinsa Koramil 410-05/TKP Kodim 0410/KBL Pelda Sugiarto bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Sukadana memonitor kegiatan pemakaman seorang jenazah oleh tim evakuasi Gugus Tugas Bandar Lampung di Tempat Makam Keluarga (Lembah Hijau) Jalan Raden Imba Kusuma Kelurahan Sukadana Kecamatan Telukbetung Barat Kota Bandar Lampung, Sabtu (3/7/2021).
Dalam pelaksanaannya, tim evakuasi yang merupakan personel gabungan TNI, Polri dan Pemerintah kota Bandar Lampung tersebut, memakamkan seorang warga kelurahan Sukadana yang dinyatakan meninggal dunia pada hari 3 Juli 2021 pukul 09.00 WIB di RS. Abdoel Moeloek Lampung.
Babinsa Pelda Sugiarto mengungkapkan, prosesi pemakaman jenazah yang merupakan warga di wilayah binaannya tersebut, dikatakannya berlangsung dengan lancar.
” Ya, almarhum merupakan warga di wilayah binaan. Pemakamannya juga dilakukan di wilayah binaan saya,” ujar Babinsa Kelurahan Sukadana Pelda Sugiarto saat memberikan keterangan melalui pesan singkat WatsApp nya, Sabtu (3/7/2021).
Selain melakukan monitoring, di lokasi pemakaman tersebut kita turut mengimbau warga yang hadir dalam pemakaman agar mematuhi Prokes guna mencegah penyebaran dan penularan Covid-19, pungkasnya.
Kegiatan pemakaman dihadiri juga oleh Pasi ops Dim 0410/KBL Mayor Inf Djafar, Kabid P2PL Dinkes Kota Bandar Lampung Budi Ardiyanto Kasat Shabara Polresta Balam Kompol Suwandi Babinsa Kelurahan Sukadana Pelda Sugiarto Babinkantibmas Kelurahan Sukadana Brigpol Puri Mintoyo Keluarga Almarhum.(rls/her)