Linkarutama.com – Pasiops Kodim 0410/KBL Kapten Inf Dja’far pimpin kegiatan Apel pengecekan personel Satuan Tugas Penanganan Covid-19 yang berlangsung di posko gugus tugas Jalan Kapten Piere Tendean No.2 Durian Payung Kecamatan Tanjung Karang Pusat Kota Bandar Lampung, Senin (18/1/2021).
Dalam arahannya saat memimpin apel tersebut, Kapten Inf Dja’far mengatakan bahwa, dihadapkan dengan cuaca yang saat ini tidak menentu, diharapkan masing-masing personel selalu menjaga kesehatan dan tetap semangat dalam menjalankan tugas lapangan.
“Jaga kekompakan dalam pelaksanaan tugas, sehingga penegakan disiplin Protokol Kesehatan dapat berjalan dengan baik dan lancar,” kata Kapten Inf Dja’far.
Lebih lanjut, Kapten Inf Dja’far menyampaikan, untuk tidak pernah bosan dalam melakukan hal kebaikan, berikan terus edukasi serta himbauan kepada masyarakat, agar terhindar dari pemaparan virus Covid-19, tandasnya.
Dalam akhir penyampaiannya ia mengajak, seluruh personel untuk terus berdo’a agar Pandemi Covid-19 segera berakhir, pungkasnya.(rls/her)