Danramil 410-06/Kedaton Kodim 0410/KBL Pimpin Bersih Bersih Longsor Di Rumah Warga Binaan

Linkarutama.com – Danramil 410-06/Kedaton Kodim 0410/KBL Mayor Inf Anang Nugroho memimpin kegiatan pembersihan puing-puing longsor yang menimpah rumah seorang warga diwilayah binaannya.

Kegiatan pembersihan puing-puing longsor dilakukan oleh sejumlah Personel Koramil 410-06/Kedaton bersama warga sekitar bertempat di Jalan Dr Sutomo Gang Bungsu 1 RT.01 LK 01 Kelurahnan Penengahan Raya, Kecamatan Kedaton, Bandar Lampung, Kamis (4/2/2021).

Dilokasi, Danramil 410-06/Kedaton mengatakan bahwa, kegiatan pembersihan puing-puing longsor tersebut dilakukan, sebagai bentuk wujud kepedulian Koramil 410-06/Kedaton terhadap warga di wilayahnya, yang dalam hal ini tertimpa musibah bencana longsor, ujarnya.

Dijelaskan bahwa, musibah terjadi dikarenakan curah hujan yang cukup deras, sehingga terjadi longsor yang mengakibatkan dapur rumah warga milik bapak Hari Kusmanto (38) di Jalan Dr Sutomo Gg.Bungsu 1RT.01 LK.01 Kelurahan Penengahan Raya, Kecamatan Kedaton, Bandar Lampung, rusak tertimpa oleh longsoran tanah, pungkas Danramil.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu, hanya saja dapur rumah milik warga bernama Hari Kusmanto mengalami rusak akibat tertimpa reruntuhan material tanah/batu, tandasnya.(rls/her)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *