Linkarutama.com – Wakil Ketua Majelis Pembina Daerah Harian (Waamabidari), yang juga Wakil Gubernur Lampung Hj.Chusnunia Chalim dengan sapaan akrab Nunik membagikan masker di pasar tradisional Pasir Gintung Bandar Lampung beberapa hari yang lalu.
Nunik meminta kepada para pedagang dan pembeli agar terus menggunakan masker untuk pencegahan Covid-19 di Provinsi Lampung.
“Tetap harus mematuhi protokol Kesehatan,memakai masker saat berada diluar,”kata Wakamabidari Nunik.
Semetara, menindaklanjuti arahan Wakamabidari tersebut, selanjutnya Kak Kwarda Lampung H.Idrus Efendi menugaskan kepada Pramuka Peduli (Praduli) untuk mengupayakan pembagian masker di pasar tradisional kecil seperti pasar-pasar tempel.
“Agar arahan Wakamabidari lebih cepat diterapkan dengan lebih banyak pedagang yang mematuhinya diharapkan Pramuka Peduli (Praduli) segera membagikan masker kepada pedagang di pasar-pasar kecil, kalau pasar besar sudah banyak yang memperhatikan namun pasar kecil kadang terabaikan,” kata kak Idrus, Senin (20/6/2020).
Disisi lain, sebagaimana kebiasaan Waka VII Bidang Abdimasgana Sumarju Saeni yang selalu cepat menindaklanjuti arahan pimpinan maka, Praduli langsung beraksi bagi masker gratis.
“Kita langsung menyiapkan masker dan membagikan keseluruh pasar tradisional,” kata Kak Sumarju Saeni.
Kali ini Praduli telah melaksanakan blusukan di pasar tempel Rajabasa dan Pasar Untung Bandarlampung, ujarnya.
Ditemui awak media, Kak Sumarju saat memimpin langsung blusukan di pasar tradisional “Untung di Bandarlampung, pada Senin (20/6/2020) mengatakan bahwa kita telah memasuki tahapan new normal atau tatanan kebiasaan dan perilaku baru berbasis pada adaptasi.
Oleh karena itu perlu sosialisasi dan edukasi untuk membudayakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), ujarnya
Salah satu cara yang kita lakukan dalam menghadapi virus Corona bukan dengan menyerah tidak melakukan apapun, melainkan kita harus tetap mencari nafkah, tetap produktif namun aman dari COVID-19.
Kak Sumarju berharap agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan yaitu dengan rajin cuci tangan pakai sabun, pakai masker saat keluar rumah, jaga jarak aman dan menghindari kerumunan.
Selain itu, kebiasaan baru ini harus menjadi kesadaran kolektif agar kehidupan berjalan dengan baik dan terhindar dari Covid 19, tandasnya.
Pedagang pasar pada umumnya menyambut baik kegiatan bagi masker oleh Kwarda Lampung.
“Terimakasih ya mas, telah memperhatikan kami dengan memberi masker, sehingga kita tidak mengeluarkan biaya lagi untuk beli masker, anggota keluarga saya 5 orang, masing masing minimal 7 masker sehingga perlu masker 35 lembar.
Kalau harga masker 5000 udah banyak to mas duitnya, kata ibu Sumiyah salah satu pedangan emperan di Pasar Gintung Bandarlampung.
Kegiatan bagi-bagi masker kali ini terasa berbeda dengan kegiatan bagi-bagi masker terdahulu karena para senior Kwarda Gerakan Pramuka Lampung turut langsung terjun kelokasi antara lain Kak Sudarto, Kak Silan, dan Kak Thomas, disamping itu tidak ketinggalan Kak Arif mewakili Dewan Kerja Daerah.(her)